, ,

PKKMB UNIVET BANTARA 2024 DIHADIRI HAMPIR 1.000 MAHASISWA BARU BERKOLABORASI DENGAN BANK BESAR

oleh

Bengawanpos.com – Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet) Bantara Sukoharjo Sehubungan dengan dilakukannya kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Universitas Veteran Bangun Nusantara 2024 yang diikuti oleh 967 mahasiswa baru dari seluruh program studi program sarjana dan Pasca Sarjana. Tema PKKMB tahun ini adalah adalah “kreasi bantara muda dengan jargon unggul berprestasi”. PKKMB dilaksanakan pada 30 September hingga 2 oktober 2024 dan diselenggarakan secara luring.

PKKMB Univet Bantara berlangsung meriah dan merupakan wahana untuk memperkenalkan dan mempersiapkan Mahasiswa baru dalam proses transisi menjadi mahasiswa yang dewasa dan mandiri, serta mempercepat proses adaptasi mahasiswa dengan lingkungan yang baru dengan memberikan bekal untuk keberhasilannya menempuh pendidikan di perguruan tinggi. PKKMB juga menjadi ajang implementasi mengenai Kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), serta menjadi ajang penyadaran akan pentingnya pemahaman tentang globalisasi revolusi industri 4.0 dan society 5.0, dimana mahasiswa diharapkan akan menjadi alumni perguruan tinggi yang memiliki kedalaman ilmu, keluhuran akhlak, cinta tanah air, dan berdaya saing global. Pelaksanaan kegiatan ini mengikuti Panduan PKKMB 2024 Direktorat Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi.

Adapun sosialisasi dari beberapa bank yang bekerja sama dengan Univet Bantara diantaranya adalah Bank Pembangunan Daerah (BPD) Jateng dan Bank Tabungan Negara (BTN) tentang kemudahan pembayaran Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) dan benefit atau keuntungan yang diperoleh jika kita membuka rekening tabungan disalah dua bank tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.