Surakarta – Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau), Marsekal TNI M. Tonny Harjono, S.E., M.M., memimpin upacara pelantikan dan penyumpahan perwira lulusan Sekolah Pembentukan Perwira (Setukpa) TNI AU angkatan ke-30 Tahun Anggaran 2024 di Pangkalan Udara (Lanud) Adi Soemarmo, Solo, pada Kamis (20/06/2024) pagi tadi.
Acara tersebut dihadiri oleh Komandan Kodiklatau, para Asisten Kasau, para Direktur Kodiklatau, Wakil Gubernur AAU, para Kepala Dinas jajaran Mabesau, Komandan Lanud Adi Soemarmo Marsma TNI Bambang Juniar Djatmiko, S.Sos., M.M., serta para undangan pejabat Forkopimda di wilayah Solo Raya, pengurus Pia Ardhya Garini, serta keluarga dan kerabat para perwira yang dilantik.
Dalam sambutannya, Marsekal Tonny menyatakan rasa syukur dan kebanggaannya atas pencapaian para perwira yang telah menyelesaikan pendidikan mereka. “Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan karunianya sehingga kita dapat mengikuti upacara pelantikan dan penyumpahan perwira lulusan Setukpa angkatan ke-30 dalam keadaan sehat walafiat,” ujarnya.
Ucapan selamat khusus diberikan kepada Letnan Dua Pasukan Dimas Baskoro Tri dari SatBravo 90, yang berhasil meraih predikat lulusan terbaik. “Semoga pencapaian hari ini menambah semangat para perwira untuk memberikan pengabdian yang semakin baik kepada bangsa dan negara,” tambahnya.
Marsekal Tonny juga menekankan pentingnya adaptasi dan profesionalisme dalam menghadapi tantangan masa depan. “Dalam satu dekade terakhir, Angkatan Udara telah menghadapi berbagai kompleksitas tantangan dan dinamika lingkungan strategis yang sangat dinamis. Maka, tuntutan terhadap sumber daya manusia yang mampu beradaptasi dan mengambil inisiatif dengan cepat juga semakin tinggi,” katanya.
Ia mengingatkan bahwa keberhasilan yang diraih hari ini bukanlah akhir, melainkan awal dari pengabdian yang lebih besar. “Sebagai perwira Angkatan Udara, kalian memiliki tanggung jawab yang lebih besar dibanding dengan pangkat sebelumnya. Kalian dituntut untuk segera beradaptasi dan mengubah mindset dari seorang bintara menjadi seorang perwira sekaligus pemimpin di satuan Angkatan Udara,” jelasnya.
Di akhir sambutannya, Marsekal Tonny memberikan apresiasi kepada para komandan dan jajaran yang terlibat dalam penyelenggaraan pendidikan Setukpa angkatan ke-30, serta kepada keluarga perwira yang baru saja dilantik. “Ucapan terima kasih juga saya sampaikan kepada keluarga para perwira, khususnya para istri. Teruslah mendampingi suami dengan ikhlas dan sabar dalam melanjutkan pengabdian kepada bangsa dan negara melalui TNI Angkatan Udara,” tuturnya.
Marsekal Tonny berharap para perwira yang dilantik dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya dan memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan TNI Angkatan Udara serta bangsa Indonesia. Upacara pelantikan diakhiri dengan doa bersama dan pemberian ucapan selamat kepada para perwira yang dilantik.