Sukoharjo – Dalam sambutan pada acara Kirab Budaya memperingati Hari Jadi Kartasura ke-34 tahun 2024, Bupati Sukoharjo Hj. Etik Suryani, S.E, M.M mengawali pidatonya dengan mengucapkan syukur dan doa. “Bismillahirrahmanirrahim, Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, salam sehat dan sejahtera bagi kita semuanya,” ujar Bupati dalam sambutannya di hadapan para tamu undangan dan masyarakat yang hadir.
Bupati menyampaikan rasa hormatnya kepada jajaran pejabat yang hadir, termasuk Komandan Kodim 0726 Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo atau yang mewakili, serta Komandan Grup 2 Kopassus. Tidak lupa, beliau juga menyebut kehadiran anggota DPRD Kabupaten Sukoharjo dari Fraksi PDI Perjuangan, Mbak Maria dan Mas Anto, serta Ketua Dewan Adat, Kepala Perangkat Daerah, dan tokoh masyarakat yang turut berpartisipasi dalam acara tersebut.
“Saya sangat menghormati kehadiran bapak-ibu sekalian, termasuk kepala desa, kepala puskesmas, kepala KUA, dan seluruh masyarakat yang hadir pagi ini. Saya juga menyampaikan terima kasih kepada Ketua Lembaga Dewan Adat, GKR Koes Murtiyah, beserta suami, yang dengan semangat luar biasa ikut menyukseskan acara ini,” kata Bupati Sukoharjo.
Beliau mengungkapkan rasa syukur karena dapat berkumpul dalam keadaan sehat dan diberikan kesempatan untuk merayakan Hari Jadi Kartasura ke-344. “Alhamdulillah, puji syukur marilah kita panjatkan kehadirat Allah SWT. Di pagi yang berbahagia ini, kita semua diberikan kesehatan sehingga bisa hadir dan mengikuti acara kirab budaya ini,” tambahnya.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga mewakili pribadi dan Pemerintah Kabupaten Sukoharjo mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan peringatan Hari Jadi Kartasura. “Saya atas nama pribadi dan pemerintah mengucapkan terima kasih atas keikutsertaan semua pihak dalam acara kirab budaya ini,” tutupnya.
Acara Kirab Budaya yang diselenggarakan di Kartasura tahun ini berlangsung meriah dengan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, pejabat, serta tokoh adat setempat, sebagai wujud pelestarian budaya dan sejarah Kartasura.